Tangis Haru Ribuan Warga Sambut Kedatangan Jenazah Almarhum H Acep Purnama
Jenazah Almarhum H Acep Purnama saat tiba di kediamaan, BTN Cigugur, Kamis sore (23/5/2024). Foto: Mumuh Muhyiddin/SiwinduMedia.com

Tangis Haru Ribuan Warga Sambut Kedatangan Jenazah Almarhum H Acep Purnama

SiwinduMedia.com – Jenazah Almarhum H Acep Purnama tiba di kediaman, BTN Cigugur, Kamis sore (23/5/2024) sekitar pukul 17.10 WIB.

Ribuan warga dengan tangis haru langsung m nyambut kedatangan rombongan ambulance yang membawa jenazah Acep Purnama dari Bandung. Gema Sholawat dikumandangkan saat jenazah dikeluarkan dari ambulance dan langsung dimandikan pihak keluarga.

Ribuan warga Kuningan pun terus berdatangan untuk bertakjiah. Rencananya, jenazah akan langsung dibawa ke Masjid Agung Syiarul Islam Kuningan sekaligus pelepasan oleh Pj Bupati Kuningan HR Iip Hidajat.

Pantauan SiwinduMedia.com di lokasi kediaman Almarhum, tampak hadir Pj Bupati Iip Hidajat, Sekda H Dian Rachmat Yanuar, mantan Wabup HM Ridho Suganda, mantan Wabup era H Aang Hamid Suganda H Momon Rochmana, para Kepala SKPD, pimpinan DPRD, pimpinan Parpol dan sejumlah pejabat lainnya.

“Insya Allah nanti akan disholatkan di Masjid Syiarul Islam dan untuk dilepas oleh Pak Pj Bupati disana. Lalu nanti ke sini lagi untuk dikebumikan di pemakaman kompleks sini,” kata Sekda H Dian Rachmat Yanuar saat dimintai keterangan.

Baca Juga:  Ini Kenangan Almarhum Mantan Bupati Acep Purnama di Mata Para Sahabatnya

Sementara itu, tampak keluarga Almarhum berkumpul diiringi isak tangis kesedihan. Tampak pula istri Almarhum, Hj Ika Siti Rakhmatika menangis harus, terlebih Ia beserta beberapa anggota keluarga lainnya mengawal keberangkatan jenazah dari Bandung ke Kuningan.

Cek Juga

Melon e-Quanik Laku Keras di Area CEF Tamkot Kuningan, Pipin: Minggu Dijual Hanya 1 Rupiah

Melon e-Quanik Laku Keras di Area CEF Tamkot Kuningan, Pipin: Minggu Dijual Hanya 1 Rupiah

SiwinduMedia.com – Hasil budidaya buah melon premium berteknologi Hidroponik ala Jepang mendapat antusias cukup tinggi …