Sempat Hilang Akibat Dihack, Akun YouTube DPR RI Akhirnya Kembali
Akun YouTube DPR berhasil dipulihkan pukul 22.00 WIB pada Rabu (6/9/2023). (Foto: Tangkapan layar)

Sempat Hilang Akibat Dihack, Akun YouTube DPR RI Akhirnya Kembali

Siwindumedia.com – Akun YouTube resmi DPR RI yang sempat hilang akibat diretas orang tak dikenal akhirnya berhasil dipulihkan. Akun YouTube itu sebelumnya diretas dan menampilkan konten judi online.

Sekretariat Jenderal DPR RI Indra Iskandar mengatakan akun YouTube DPR berhasil dipulihkan pukul 22.00 WIB pada Rabu (6/9/2023).

“Untuk update malam ini menginfokan akun YouTube DPR sudah up lagi per jam 22.00,” kata Indra kepada wartawan, Rabu (6/9/2023).

Namun, kata Indra, DPR membuat akun baru karena akun lama sudah tidak bisa diselamatkan akibat peretasan.

“Secara bertahap semua video lama akan pindah ke akun baru secara bertahap, dalam beberapa jam kedepan,” jelasnya.

“Terima kasih atas dukungannya,” imbuhnya.

DPR bersama Bareskrim Polri dan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) terus melakukan pemulihan atau recovery sistemnya terlebih dahulu. “Setelah itu tentu kami akan tracing penyebabnya dan ambil tindakan hukum,” kata Indra.

Sebelumnya, Akun YouTube Dewan Perwakilan Rakyat dengan nama DPR RI diretas dan menyiarkan secara live judi online.

Baca Juga:  Waduh! Tayangkan Konten Judi Online, Akun Youtube DPR RI Diretas Hacker

Indra memastikan, pihaknya telah mengambil langkah untuk menghentikan siaran langsung judi online di YouTube DPR RI. Caranya dengan menghubungi google Indonesia untuk merecovery akun YouTube DPR RI.

“Langkah yang sudah kita ambil dari pagi tadi sudah menghubungi google Indonesia untuk recovery akun YouTube DPR,” ungkap Indra.

“Dari pihak google sudah meneruskan ke google pusat untuk pemulihan akun agar login akun tersebut dapt digunakan lagi oleh DPR,” sambung dia.

Cek Juga

35 Bangunan Dilaporkan Rusak Akibat 3 Kali Gempa Bumi Guncang Kuningan

35 Bangunan Dilaporkan Rusak Akibat 3 Kali Gempa Bumi Guncang Kuningan

SiwinduMedia.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, merilis dampak kerusakan pasca …