Reses ke-3 2023, Julkarnaen Tampung Aspirasi Warga Gang Jembar Kelurahan Purwawinangun
H Julkarnaen, saat masa reses sidang ke III Tahun Anggaran 2023. Menemui warga Gang Jembar, Kelurahan Purwawinangun, Kabupaten Kuningan, Kamis (24/8/2023). Foto: Purnomo Widodo/SiwinduMedia.com

Reses ke-3 2023, Julkarnaen Tampung Aspirasi Warga Gang Jembar Kelurahan Purwawinangun

SiwinduMedia.com – Masa reses sudah menjadi tugas dan fungsi, untuk semua Anggota Dewan. Masa reses difungsikan untuk menyerap aspirasi dari konstituen atau masyarakat secara langsung.

Tidak terkecuali, dengan Anggota DPRD Kabupaten Kuningan yang juga Ketua DPC PBB Kuningan dari Komisi II, Bidang Perekonomian, Kabupaten Kuningan dari Fraksi Gerindra Bintang, H Julkarnaen.

Dalam masa reses sidang ke III Tahun Anggaran 2023, H Julkarnaen mendatangi warga di Gang Jembar, Kampung Puhun Kelurahan Purwawinangun Kabupaten Kuningan, Kamis (24/8/2023).

Politisi PBB dari Dapil 1 itu, mengundang masyarakat dari berbagai kalangan. Dari bapak-bapak, ibu-ibu, pemuda/i, tokoh masyarakat dan aparat Kelurahan setempat.

Dari pantauan SiwinduMedia.com, bertempat di salah satu rumah warga, tampak kurang lebih 80-an orang hadir dalam kesempatan tersebut.

Dalam penyampaian programnya, H Julkarnaen mengatakan, mulai di tahun 2022 – 2023 ada kesalahan dalam tata kelola keuangan daerah. Sehingga saat ini telah terjadi defisit anggaran.

“Dengan adanya defisit anggaran, maka otomatis akan menghambat progres pembangunan, menghambat atas kesejahteraan masyarakat,” ujar Jul, panggilan akrabnya.

Baca Juga:  Kemah Ceria Bareng Arya Permana Graha : From Zero to Hero

Untuk menutupi defisit tadi, kata Jul, sudah dipastikan akan menjadi beban seluruh masyarakat Kuningan. Hal ini jangan sampai terjadi lagi di periodisasi tahun 2024 yang akan datang.

2024 mendatang tepatnya 14 Februari, sebagai awal dalam mencari calon-calon wakil rakyat yang mau memperjuangkan hak-hak masyarakat.

Menurut informasi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU), dari Daftar Calon Sementara (DCS) anggota DPRD Kabupaten Kuningan dari seluruh partai politik yang menjadi peserta Pemilu di tahun 2024.

“Ada sebanyak 600 an orang, sementara yang terpilih hanya 50 orang. Bisa dibayangkan seperti apa persaingannya antar caleg ini,” jelasnya.

Berlanjut diakhir acara, untuk mengakomodir aspirasi dari konstituen nya Jul, membuka sesi tanya jawab.

Warga Gang Jembar Kelurahan Purwawinangun, Kabupaten Kuningan. Menghadiri undangan H Julkarnaen pada masa reses sidang ke III Tahun Anggaran 2023.
Foto: Purnomo Widodo/SiwinduMedia.com

Aip Rahman Arif, perwakilan warga RT 01 RW 01, meminta jalan di gang karanganyar untuk bisa di aspal kembali.

“Jalannya sudah bolong-bolong lagi pak, harus di aspal ulang,” ucap Aip.

Ketua RT 06 RW 02, meminta untuk bantuan hotmix jalan, sound system di mushola, dan memohon penambahan area tanah untuk pemakaman umum warga.

Baca Juga:  Ikut Jaga Keamanan dan Ketertiban, 5000 Mitra Babinsa Dikukuhkan Dandim 0615/Kuningan

Ada juga permintaan warga untuk modal kerja UMKM, dan PJU. Semua aspirasi warga kampung puhun tersebut, menjadi konsentrasi tersendiri bagi legislator Dapil 1 Kuningan ini.

Kita tampung semua aspirasinya semoga ada realisasi ke depan agar kita bisa menemukan solusi bagi kepentingan masyarakat.

“InsyaAllah bulan September atau Oktober, bisa segera dikerjakan, karena ini sumber dananya masih murni dari uang pribadi saya sendiri,” jelas Jul.

Sekali lagi saya tekankan, apa pun yang saya lakukan sekarang untuk menghadapi pileg 2024 niat saya untuk ibadah.

“Mudah-mudahan dengan sedikit bantuan dari saya, bisa menjadi salah satu ibadah buat bekal akhirat nanti,” pungkasnya.

Cek Juga

Pengacara Dadan Somantri Soroti Kasus Pengeroyokan ASN Dishub Kuningan

SiwinduMedia.com – Pengacara / advokat Dadan Somantri Indra Santana SH, menyoroti tajam kasus viralnya video …