Sambut Idul Fitri, Partai Gerindra Bagi-bagi Ribuan Paket Sembako dan Uang Kadeudeuh
Situasi antrean para pengurus PAC dan Ranting Gerindra beserta msayarakat, untuk mendapatkan "Kadeudeuh" dari DPC Partai Gerindra Kabupaten Kuningan, Jumat siang (20/4/2023). FOTO ; MUMUH MUHYIDDIN/SIWINDUMEDIA.COM

Sambut Idul Fitri, Partai Gerindra Bagi-bagi Ribuan Paket Sembako dan Uang Kadeudeuh

SiwinduMedia.com – Tak mau kalah oleh PDIP dan PKS yang sudah lebih dulu memberikan perhatian, di akhir Ramadhan menyambut Lebaran idul Fitri 1444 H, Partai Gerindra pun melakukan kegiatan sosial dengan membagikan Ribuan paket sembako disertai uang Kadeudeuh.

Pembagian sembako tersebut dilakukan langsung Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Kuningan H Dede Ismail di Kantor Sekretariat Partai Gerindra Kuningan, Jalan Cigintung Kecamatan Kuningan, Kamis sore (20/4/2023).

Surprise (kejutan, red) pembagian “THR” ini diberikan Dede Ismail kepada seluruh pengurus DPC Partai Gerindra (60 orang lebih), Para Ketua, Sekretaris dan Bendahara PAC Partai Gerindra se-Kabupaten Kuningan (96 orang), para Ketua, Sekretaris dan Bendahara pengurus Ranting Partai Gerindra se-Kabupaten Kuningan (1.128 orang), pengurus sayap partai Gerindra, hingga puluhan warga sekitar.

Tampak hadir mendampingi Dede Ismail, Ketua Fraksi Gerindra Bintang DPRD Kuningan, Toto Tohari, serta para pengurus harian DPC. Hadir pula sejumlah Bakal Caleg Partai Gerindra yang akan “Makalangan” pada Pileg 14 februari 2024, tahun depan.

Baca Juga:  Gerindra Kuningan Dikirim 5 Mobil dan 5 Motor, Deis Langsung Instruksi Menangkan Prabowo Presiden, Iwan Bule DPR RI

Dimulai sejak sekitar pukul 14.00 WIB, mereka terlihat sibuk mendata para pengurus / struktur partai dari DPC hingga Ranting. Panitia bahkan begitu kewalahan karena disaat bersamaan, cukup banyak warga yang berdatangan untuk mendapatkan bingkisan dari Partai Gerindra itu.

Kepada SiwinduMedia.com, Ketua DPC Partai Gerindra yang juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kuningan, H Dede Ismail, menjelaskan, pembagian bingkisan lebaran dari partainya itu sengaja diberikan di ujung Ramadhan, sehingga para pengurus khususnya, dapat memanfaatkan bingkisan tersebut tepat waktu untuk lebaran.

“Alhamdulillah kita juga bisa memberikan bingkisan ini kepada para pengurus partai, dari mulai struktur DPC, PAC dan Ranting. Ini jumlahnya ribuan, karena yang diberikan adalah para Ketua, Sekretaris dan Bendahara untuk PAC dan Ranting. Belum Pengurus DPC, sayap partai, dan ada dari masyarakat juga yang datang kesini,” kata Dede Ismail.

Menurut Dede, pemberian “Kadeudeuh” tersebut menjadi agenda rutin sebagai bentuk tanggung jawabnya selama memimpin Partai yang didirikan Bakal Calon Presiden RI Prabowo Subianto itu. Ia pun berharap, bingkisan baik berupa paket sembako maupun uang kadeudeuh, dapat dimanfaatkan sebaik mungkin, sehingga menjadi berkah untuk bersama, khususnya Partai Gerindra di Kabupaten Kuningan.

Baca Juga:  Inilah Alasan Relawan Jokowi-Gibran Dukung Prabowo di Pilpres 2024

“Ini bulan penuh keberkahan, semua partai pasti berlomba dalam kebaikan ini dengan memberikan bantuan kepada para pengurus sebagai stakeholders. Alhamdulillah kami pun di Partai Gerindra bisa melaksanakan ini. Insya Allah berkah,” sebut Dede, seraya menyampaikan permohonan maaf lahir bathin, atas nama dirinya pribadi dan keluarga, juga Keluarga Besar Partai Gerindra Kabupaten Kuningan, sebagai ucapan Idul Fitri 1444 H.

Salah seorang pengurus PAC Partai Gerindra yang tidak sempat dimintai identitasnya, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pihak DPC Partai Gerindra Kuningan, khususnya kepada Ketua DPC, H Dede Ismail, yang begitu perhatian kepada pengurus di bawah.

“Terima kasih kepada pengurus DPC, lebih khusus kepada Pak H Dede Ismail. Mudah-mudahan selalu diberikan kesehatan dan kesuksesan, sehingga Partai Gerindra secara umum menjadi pemenang di Pemilu nanti,” ucapnya.

Adapun bingkisan Lebaran yang diberikan Partai Gerindra Kabupaten Kuningan ini, diantaranya paket sembako, sarung dan uang kadeudeuh.

Cek Juga

35 Bangunan Dilaporkan Rusak Akibat 3 Kali Gempa Bumi Guncang Kuningan

35 Bangunan Dilaporkan Rusak Akibat 3 Kali Gempa Bumi Guncang Kuningan

SiwinduMedia.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, merilis dampak kerusakan pasca …