Ratusan Siswa SDN 1 Cilaja Berbagi Takjil di Jalan Simpang Arah Cikubangsari
Para siswa SDN 1 Cilaja didampingi sejumlah guru, membagikan ratusan bingkisan makanan takjil kepada para pengendara, di jalan depan Masjid Al-Hidayah desa setempat, Jumat sore (14/41/2023). FOTO ; FIKRON LUTFI ARIF/SIWINDUMEDIA.COM

Ratusan Siswa SDN 1 Cilaja Berbagi Takjil di Jalan Simpang Arah Cikubangsari

SiwinduMedia.com – Ratusan siswa SDN 1 Cilaja Kecamatan Kramatmulya, didampingi para guru, melaksanakan aksi sosial bagi-bagi makanan takjil kepada pengendara yang melintas, dan juga warga sekitar, Jum’at (14/4/2023).

Persimpangan jalan tersebut, berlokasi di depan SDN 1 Cilaja yang juga depan Alun-alun dan Masjid Al-Hidayah desa setempat. Terlihat suasana jalan di sebrang sekolah ini sangat ramai dengan kendaraan yang lalu lalang menjelang waktu berbuka puasa.

Tampak pula, seluruh guru SDN ini sibuk menyiapkan bingkisan takjil, yang akan dibagikan kepada para pengendara, baik roda dua ataupun roda empat yang melintas di jalan tersebut.

Dengan penuh semangat sambil ngabuburit dan menunggu waktu berbuka puasa, para siswa ini membagikan bingkisan takjil yang mereka bawa dari rumah masing-masing. Untuk pengamanan siswa, sejumlah guru pendamping terpantau mengatur lalu lintas yang cukup padat di jalan itu, sehingga keselamatan anak-anak SD ini terjaga.

Muhammad Azril Ramadhan (8), salah seorang siswa kelas 3, sangat bersemangat ikut membagikan makanan takjil. Kesibukan siswa ini diikuti dengan para siswa lainnya, hingga makanan takjil tersebut ludes tak tersisa diberikan kepada warga.

Baca Juga:  Cukup 3 Periode di DPRD Kuningan, Pileg 2024 Toto Suharto Bidik Kursi DPRD Jabar

“Senang sekali, tadi makanan takjilnya dibekali Mamah dari rumah. Teman-teman juga sama, semua membagikan di pinggir jalan,” ujar Azril saat diwawancarai SiwinduMedia.com di lokasi.

Ratusan Siswa SDN 1 Cilaja Berbagi Takjil di Jalan Simpang Arah Cikubangsari
Para guru SDN 1 Cilaja, foto bersama usai kegiatan bagi-bagi Takjil di depan Masjid Al-Hidayah Desa Cilaja.

Sementara itu, Yati Rohaeti (38), salah seorang guru favorit di sekolah ini, menuturkan, kegiatan bagi-bagi takjil itu merupakan program dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kuningan. Program ini dilaksanakan serentak di setiap sekolah.

“Takjil yang diberikan kepada masyarakat merupakan hasil dari sumbangan sekolah serta dari murid. Satu orang murid membawa 2 jinjingan. Satu jinjingan untuk buka bersama dan satu lagi untuk takjil disumbangkan,” kata Yati saat diwawancarai SiwinduMedia.com.

Pada saat pembagian takjil, terlihat warga sekitar dan juga pengendara yang melintas, berhenti sejenak untuk mengambil takjil yang sedang dibagikan oleh para murid SDN 1 Cilaja.

“Jumlah makanan takjil yang tadi dibagikan kurang lebih 120 bungkus,” tambah Yati.

Orang tua murid yang beberapa diantaranya hadir di lokasi, sangat antusias terhadap kegiatan bagi-bagi makanan takjil tersebut. Salah satunya tanggapan disampaikan Lina Marlina (41), orang tua siswa. Ia berterima kasih kepada pihak sekolah, yang telah mengajarkan kebaikan sosial di bulan suci Ramadhan terhadap para muridnya itu.

Baca Juga:  Korban Luka Berat Kecelakaan Maut Mobil Dinas Bupati Membaik

“Bulan Suci Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah. Jadi, sangat tepat mengajarkan anak untuk saling berbagi terhadap sesama,” tutur Lina.

Dari hasil pantauan SiwinduMedia.com di lapangan, setelah pembagian takjil, kemudian para murid diarahkan menuju lapangan voly depan sekolah untuk melanjutkan kegiatan buka puasa bersama.

Dalam acara buka puasa bersama itu, kembali terlihat para siswa bersemangat untuk menyantap hidangan makanan yang juga dibawa dari rumah masing-masing. Acara bukber berlangsung meriah, diawali dengan doa bersama saat adazan Maghrib berkumandang.

Cek Juga

Kiai Ponpes di Kecamatan Garawangi Do’akan Yanuar Prihatin jadi Bupati

SiwinduMedia.com – Gabungan tokoh agama di Kecamatan Garawangi yang terdiri dari kyai pimpinan Pondok Pesantren …